https://hongkong.times.co.id/
Sports

Popsivo Polwan Mantap Puncaki Klasemen Final Four PLN Mobile Proliga 2025

Sunday, 20 April 2025 - 21:55
Popsivo Polwan Mantap Puncaki Klasemen Final Four PLN Mobile Proliga 2025 Suasana pertandingan Popsivo Polwan vs Electric PLN (FOTO: Yobby/TIMES Indonesia)

TIMES HONGKONG, KEDIRIJakarta Popsivo Polwan sementara berada di puncak klasemen putri final four PLN Mobile Proliga 2025.

Pada pertandingan penutup pekan pertama final four Proliga 2025, Popsivo Polwan sukses menaklukkan perlawanan sengit Jakarta Electric PLN 3-2. Dengan kemenangan ini, Popsivo Polwan mengumpulkan lima poin dari dua pertandingan. 

Popsivo-Polwan-vs-Electric-PLN-2.jpg

Dalam pertandingan yang berlangsung di GOR Jayabaya, Minggu, (20/04/2025), Popsivo Polwan bermain agresif dan mengakhiri perlawanan Electric PLN dengan 25-23 di set pertama. 

Beralih ke set kedua, Electric PLN yang di laga perdana kalah, tidak mau menyerah begitu saja. Perjuangan Dewi Intan Sari dkk tuntas dengan keunggulan 20-25.

Dominasi Electric PLN berlanjut di set ketiga. Kemenangan di set sebelumnya menumbuhkan kepercayaan diri baru. Electric PLN berhasil membalikkan keadaan setelah unggul 19-25 di set ketiga. 

Popsivo-Polwan-vs-Electric-PLN-3.jpg

Memasuki set keempat, Popsivo Polwan berbalik bangkit. Asa Electric PLN untuk meraih kemenangan perdana mereka dengan cepat kandas, setelah Yolla Yuliana dkk berhasil unggul 25-17.

Popsivo Polwan menyamakan kembali kedudukan dan memaksa pertandingan berlanjut ke set kelima. 

Di set pamungkas, laga berlangsung ketat. Saling kejar poin terjadi, namun Popsivo Polwan memperlihatkan mereka lebih kuat setelah menghentikan perlawanan sengit Electric PLN dengan keunggulan 15-13. 

Pelatih Jakarta Popsivo Polwan Gerardo Daglio mengungkapkan, meski menang, pertandingan ini akan menjadi catatan penting bagi skuadnya. 

Tim lawan diakui Gerardo bermain bagus, termasuk penampilan pemain asing baru Electric PLN Kelsey Robinson. Tidak hanya merepotkan, permainan Electric PLN juga membuat sempat skuad Popsivo Polwan tertekan. 

"Di final four, bermain bagus saja tidak cukup. Harus bisa bermain lebih baik. Electric PLN membuat kami kewalahan, mereka bermain bagus. Tapi kami berjuang sampai akhir," tukasnya. 

Salah satu momen yang diakui Gerardo berat untuk tim asuhannya adalah saat mereka kehilangan dua set, yakni set kedua dan ketiga. 

"Mereka menahan semua sistem yang kami jalankan. Kami sempat tertekan. Kami kemudian fokus pada proses, bertahap untuk mencapai hasil akhir," tambah Gerardo lagi. 

Popsivo Polwan sendiri tak mau merasa diatas angin usai menyapu bersih dua kemenangan di pekan pertama final four Proliga 2025. Gerardo menegaskan masih ada pekan kedua dan pekan ketiga final four Proliga 2025 yang harus dijalani.

"Kami masih harus berjuang di pertandingan lainnya. Sampai mendapatkan hasil yang kami inginkan," pungkasnya. 

Sementara itu, asisten pelatih Electric PLN Suparman mengungkapkan skuad asuhannya sebenarnya telah mempersiapkan strategi untuk mengantisipasi permainan Popsivo Polwan. 

Kehadiran Kelsey Robinson, dituturkan Suparman, juga memberikan tambahan kekuatan dalam skuadnya. Permainan yang disusun sudah hampir menemukan hasil saat mereka balik memimpin di set kedua dan ketiga. 

Namun sejumlah kesalahan, terutama di set keempat membuat Electric PLN harus mengakui keunggulan sang lawan. "Banyak error di receive pada set keempat. Kami bahkan kehilangan tujuh poin saat set keempat," ujarnya. (*)

Writer : Yobby Lonard Antama Putra
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Latest News

icon TIMES Hongkong just now

Welcome to TIMES Hongkong

TIMES Hongkong is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.